EkobisPeristiwa

Terkait Renovasi Pasar Inpres Kota Tebing Tinggi, Para Pedagang ‘Walk Out’ saat Rapat dengan DPRD

Bagikan Berita

TEBING TINGGI – Aksi walk out para pedagang Pasar Inpres Kota Tebing Tinggi, Sumatera Utara, mewarnai rapat bersama DPRD setempat untuk membahas persoalan renovasi pasar, Senin (20/10/2025)

Pantauan di Kantor DPRD di Jalan Sutomo Kota Tebing Tinggi, para pedagang sudah tiba sekitar pukul 08.45 WIB untuk menghadiri undangan rapat yang dijadwalkan berlangsung pada pukul 09.00 WIB. Namun para anggota DPRD dan dinas terkait baru hadir sekitar pukul 10.30 WIB.

Karena kesal sudah menunggu lama, para pedagang kemudian memilih untuk keluar dari dalam ruangan dan tidak jadi mengkuti rapat.

“Kami datang tepat waktu, tapi mereka datang terlambat. Kami ini tinggalkan jualan untuk menghadiri rapat, maunya dihargai,” ujar Meli yang mewakili para pedagang.

Sementara itu, Ketua Komisi III DPRD Kota Tebing Tinggi, Andar Hutagalung, mengaku ada kesalahan komunikasi terkait waktu rapat. Menurutnya yang membuat undangan rapat adalah pihak Pemkot Tebing Tinggi.

“Biasanya rapat kami mulai jam 10.00 WIB. Saya maklumi pedagang kecewa,” kata Andar.

Sebelumnya diberitakan para pedagang di Pasar Inpres di Kelurahan Badak Bejuang, Kecamatan Tebing Tinggi Kota, menolak renovasi pasar karena lokasi relokasi yang disediakan Pemkot Tebing Tinggi dianggap tidak layak. (mdk-01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *