SPPG di Mapolsek Labuhan Ruku Resmi Beroperasi, Layani 3.500 Penerima Manfaat
BATUBARA – Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) yang berada di Mapolsek Labuhan Ruku, Kabupaten Batubara, Sumatera Utara, resmi beroperasi. Pada tahap awal, SPPG ini mampu melayani 3.500 penerima manfaat.
Peresmian gedung SPPG Mapolsek Labuhan Ruku berlangsung pada Rabu (22/10/2025) oleh Kapolres Batubara, AKBP Dolly Nelson Nainggolan bersama Bupati Batubara, Baharuddin Siagian. Turut hadir unsur Forkopimda Kabupaten Batubara.
Peresmian gedung SPPG ditandai dengan penandatanganan prasasti, dilanjutkan peninjauan ke dalam gedung. Kemudian Bupati dan Kapolres Batubara melepas pemberangkatan mobil yang membawa paket MBG ke sekolah-sekolah.
Kapolres Batubara, Dolly Nainggolan, menjelaskan, peluncuran SPPG Mapolsek Labuhan Ruku ini merupakan bentuk dukungan untuk menyukseskan program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang dicanangkan Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto.
Saat ini SPPG Mapolsek Labuhan Ruku memiliki kapasitas untuk melayani sekitar 3.500 penerima manfaat, yang terdiri dari siswa sekolah dan Posyandu di Kecamatan Talawi dan Tanjung Tiram.
“Untuk tahap pertama masih 3.500 penerima, namun ke depan kemungkinan akan bertambah, karena luas gedung ini cukup memadai untuk melayani lebih dari 4.000 omprengan,” ujar Kapolres Batubara.
Sementara itu, Bupati Batubara Baharuddin Siagian memberikan apresiasi kepada Polres Batu Bara atas pendirian SPPG yang dinilainya sangat representatif dan bisa menjadi contoh SPPG lainnya di Batubara.
“Di sini seluruh makanan yang disiapkan diperiksa dulu di laboratorium mini sebelum dikirim ke sekolah. Ini bisa menjadi rule mode untuk SPPG lain,” sebut Bahar.
Bahar menambahkan, saat ini di Kabupaten Batubara sudah ada 12 SPPG yang melayani sekitar 20 ribu penerima manfaat. (mdk-01)
